iPhone mulai lemot, force close, error dan aneh? ini solusinya


Sungguh tidak menyenangkan sekali saat kita menggunakan smartphone untuk kegiatan sehari-hari terdapat gangguan, apalagi kegiatan itu merupakan kegiatan yang penting. Misal melakukan kirim pesan atau email, melakukan panggilan ataupun hanya sekedar browsing.

Gangguan itu seperti aplikasi yang force close alias aplikasi nutup sendiri, iPhone terlalu panas, lag yang berlebihan, sampai yang terparah adalah hang. fitur rahasia iPhone
iPhone merupakan sebuah perangkat yang didalamnya terdapat berbagai program yang membangunnya, sehingga tidak tertutup kemungkinan terjadi gangguan seperti yang disebutkan diatas.
Meski saya belum pernah mengalami seperti aplikasi iPhone nutup sendiri dan hang namun jika ada kemungkinan pasti akan terjadi. Beberapa yang menyebabkan dan solusi iPhone mulai lemot , force close, error dan aneh adalah sebagai beriut:

Penyebab dan solusi iPhone mulai lemot , force close, error dan aneh

1. Pengaturan salah

Percaya atau tidak pengaturan yang salah akan menyebabkan aplikasi force close. Hal ini karena setiap aplikasi yang kita miliki memiliki cara tersendiri untuk menyimpan data pribadi kita.
Terkadang terjadi perbedaan apa yang disetting pada aplikasi dengan yang diinginkan iPhone, nah disitu akan terjadi perselisihan.

Solusi:

Lakukan reset setting pada iPhone. Bisa jadi kita melakukan setting yang tidak banyak aplikasi mensupportnya. Silakan langsung reset setting pada iPhone dengan pergi ke setting > general > reset.
Pilihlah beberapa opsi untuk melakukan reset. Saran saya lakukan reset all setting dan bukan erase all content and setting. Atau jika masalah yang kamu hadapi berkenaan dengan sinyal selullar pada iPhone maka pilihlah reset selullar setting.

2. Kesalahan update aplikasi

Untuk yang satu ini terjadi dari pihak pengembang aplikasi, tidak selamanya pengembang memperhatikan secara detail akan update aplikasi yang mereka terbitkan. terkadang ada bug yang terlewat dan menyebabkan iPhone panas atau aplikasi menutup sendiri.

Solusi:

Hubungi developer melalui halaman feedback atau dengan kontak yang tersedia seperti email, social media atau yang lainnya yang desertakan bersama aplikasi. Dan untuk jangka pendeknya kamu dapat mencoba dengan uninstall aplikasi dan download kembali.

3. iOS tidak kompatible

Aplikasi yang tersedia di iPhone akan selalu menyesuaikan dengan perkembangan iOS yang ada. Semisal iOS yang beredar sudah versi 8.3, maka para pembuat aplikasi akan menyesuaikan aplikasi mereka agar berjalan mulus pada iOS yang terbaru dan mengeluarkan update.
Namun bagi mereka (pengguna iPhone) yang belum melakukan update iOS dan telah mengunduh aplikasi versi terbaru akan terjadi ketidak kompatibelitas iOS.

Solusi:

Pastikan kamu membaca kompatibelitas aplikasi terhadap versi iOS sebelum melakukan update atau download. Jika sudah terlanjur melakukan download aplikasi dengan dukungan iOS terbaru sedangkan iOS iPhone kamu versi lama maka solusinya adalah update iOS. Bisa baca  Cara Update iOS 8 tanpa PC (komputer).

4. Jailbreak corrupt

Hal yang satu ini sangat mungkin menyebabkan iPhone berjalan dengan tidak normal. Apalagi jika kamu telah memasukkan berbagai tweak ke dalamnya.

Solusi:

Lakukan restore iOS kamu ke keadaan awal. Tentunya dengan file backup yang sudah kamu buat sebelumnya.

5. Device terbatas kemampuannya

Setiap versi iPhone membawa spesifikasi hardware sendiri-sendiri yang juga akan menyesuaikan dengan aplikasi yang ada. Jika versi iPhone  sudah terlalu tua sedangkan kebutuhan aplikasi saat ini sangat menguras spesifikasi hardware maka sudah pasti iPhone akan mengalami ketidak stabilan dalam bekerja.

Solusi:

Beli iPhone baru yang lebih update. Jika kamu berminat untuk beli iPhone alternative harga miring.

6. iOS hasil restore dari iPhone sebelumnya

Hal ini yaitu aplikasi dan beberapa feature bertingkah aneh sangat mungkin terjadi jika iOS yang kamu gunakan adalah hasil restore dari backup iOS iPhone sebelumnya.
Feature ini memang sangat menguntungkan, misal kamu hendak menjual iPhone kamu dan agar kamu tidak kehilangan berbagai aplikasi dan data di iPhone, maka kamu melakukan backup seluruh isi iPhone menggunakan PC. Dengan cara ini semua data dan aplikasi dari iPhone yang kamu jual dapat kamu pindahkan ke iPhone baru kamu tanpa ada yang hilang.
Akan tetapi karena perbedaan device misal tadinya iPhone 4s kemudian iPhone baru kamu 5s maka akan terjadi ketidak sesuian yang berakibat aplikasi nutup sendiri atau iPhone ber-operasi tidak semestinya.

Solusi:

Lakukan reset all setting, seperti solusi pertama.
Nah itu dia ciri dan solusi iPhone mulai lemot, force close, error dan aneh. Semoga bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment

 
KATUHU © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top