iPhone tidak bisa melakukan panggilan padahal ada sinyal


Kali ini mengenai iPhone tidak bisa melakukan panggilan keluar, baik itu iPhone 4, 4s, 5, dan 5s padahal sinyal menunjukan bar yang bagus. Seharusnya untuk melakukan panggilan satu atau dua bar sinyal itu cukup. Tapi kenyataannya sinyal bar menunjukan kondisi baik akan tetapi iPhone tidak bisa melakukan panggilan. iPhone tidak bisa melakukan panggilan
Deteksi awal dari masalah itu adalah karena memang iPhone berada diluar jangkauan sinyal operator selullar kamu. Jadi sebelum melangkah lebih jauh pastikan dahulu selular kamu dalam keadaan normal dengan pengecekkan dibawah ini;
  1. Pastikan ada SIM card (terpasang dengan benar)
  2. SIM card berfungsi dengan baik. Untuk mengujinya silakan pasang simcard pada HP lain.
  3. Kamu berada di jangkauan selullar yang kamu gunakan.
  4. Terdapat pulsa pada selullar yang kamu gunakan.
Nah, sekarang jika kesemua itu sudah dipastikan tidak ada masalah, berarti masalah ada pada iPhone kamu. Mari selesaikan ini. Dibawah ini disajikan 3 (+Update)  solusi iPhone tidak bisa melakukan panggilan ke luar. Namun yang jelas harus kamu lakukan hanya dua yaitu nomer 2 dan 3 + update.
Sedangkan nomer 1 hanya opsi saja untuk mengetahui kebenaran sinyal kamu. Okeh cek this out....

1.  Untuk mengetahui kondisi sinyal yang sebenarnya dari iPhone

Ikuti langkah-langkah dibawah ini jika kamu tidak percaya dengan status bar sinyal iPhone kamu;
  • Panggil nomor ini : *3001#12345#*
  • Kamu masuk ke Field Test Mode, dan lihat pada bar sinyal ! Bar sinyal berubah menjadi angka. Angka tersebut menujukan kekuatan sinyal, jika lebih dekat dengan 0 maka sinyal kuat. Artinya -60 lebih kuat dari -93.
  • Untuk membuat tampilan tersebut permanen, tekan dan tahan tombol power seolah akan mematikan namun jangan dimatikan. Setelah itu tekan dan tahan tombol home sampai muncul halaman utama.
Sekaligus itu adalah cara merubah tampilan sinyal bar menjadi angka. Tampilan itu akan permanen walaupun iPhone kamu di restart. Untuk mengembalikannya lihat langkah dibawah ini;
  • Panggil nomor :   *3001#12345#*
  • Kamu masuk ke Field Test Mode 
  • tekan tombol Home tidak perlu ditahan.

2. Reset network setting

Cara ini dilakukan untuk melakukan reset setting selullar yang ada di iPhone kamu. Caranya adalah silakan masuk ke setting>general>reset>reset network setting.
Network iPhone kamu akan tereset dan silakan uji coba lakukan panggilan ke luar. Jika belum berhasil saya masih ada satu lagi amunisi ampuh. Cek dibawah ini.

3. Show My Caller ID

Jika iPhone kamu dalam keadaan caller ID mati, maka silakan dihidupkan. Namun jika dalam kondisi hidup silakan di matikan lalu di restart kemudian hidupkan caller ID lalu restart lagi.
Dimana bisa temukan caller ID?
cek di setting> Phone >Show My caller ID. 
Mari saya ulangi langkahnya:
  • Hidupkan Show My caller ID jika dalam kondisi caller ID mati
  • Matikan Show My Caller ID jika dalam kondisi Caller ID hidup, lalu
  • restart, lalu
  • Hidupkan Show my caller ID, lalu restart
Setelah itu coba lakukan panggilan ke luar. Semoga berhasil.

+ Update

4. Check setting

Lakukan check terhadap settingan iPhone di beberapa hal berikut ini:
  • Nyalakan airplane mode selama 5 detik dan matikan lagi. Masuk ke setting > enable airplane mode.
  • Check setting donot distrub. Kemungkinan fitur tersebut di settingalways dan mencegah masuknya panggilan. Masuk ke setting > do not distrub > allow call from.
  • Check blocked number. Bisa jadi iPhone kamu melakukan block terhadap beberapa nomer. Masuk ke Setting>Phone>blocked
  • Check call forwarding. Pastikan yang ini mati. Masuk kesetting>phone>call forwarding

5. Lepas dan pasang kembali SIM card

Maksudnya silakan coba lepaskan SIM card dan kemudian pasang kembali.

6. Lakukan reset setting

Reset setting akan membuat iPhone kembali seperti semula namun tidak menghapus semua konten dan aplikasi. Kecuali jika kamu memilih erase all content and reset setting.
Untuk melakukannya silakan masuk ke setting>general>reset.

7. Update iOS

coba lakukan update iOS terbaru. dan jangan lupa buat backup. Kamu bisa lihat posting saya mengenai backup dan update iOS dibawah ini:
Mengingat solusi ini sangat penting, maka jangan sungkan untuk tinggalkan komen jika berhasil dan komen juga jika tidak berhasil. Tujuannya agar solusi ini bisa di perbaiki jika tidak berhasil atau ditambah jika kurang lengkap.

0 comments:

Post a Comment

 
KATUHU © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top